MNC Life berkomitmen untuk melindungi privasi semua pengguna, termasuk anak-anak,
sesuai dengan Undang-Undang Perlindungan Data Pribadi di Indonesia. Kebijakan Privasi ini menjelaskan
bagaimana data pribadi yang diberikan oleh pengguna dikumpulkan, digunakan, diproses, dan dilindungi saat
menggunakan layanan MNC Life.
1. Maksud dan Tujuan
Kebijakan ini bertujuan untuk mengatur tata cara MNC Life dalam
memperlakukan informasi pribadi Nasabah yang dikumpulkan dan diterima, serta informasi yang
berkaitan dengan layanan, peningkatan, penggunaan, dan pemasaran produk MNC Life. Informasi pribadi
Nasabah yang dikumpulkan mencakup nama, alamat, alamat email, nomor telepon, dan informasi lainnya
yang tidak tersedia untuk umum. Kebijakan Privasi ini hanya berlaku untuk MNC Life dan tidak untuk
perusahaan lain atau pihak lain yang tidak dipekerjakan oleh MNC Life.
2. Pengumpulan Informasi Pribadi
MNC Life mengumpulkan informasi melalui berbagai metode, seperti
interaksi dengan tenaga pemasaran dan/atau layanan pelanggan, pendaftaran pada aplikasi MotionLife,
atau partisipasi dalam survei dan promosi. Informasi yang dikumpulkan meliputi:
- Data Identitas termasuk nama, KTP, identitas pengguna, jenis
kelamin, tempat dan tempat lahir.
- Data Kontak termasuk alamat, alamat email, dan nomor telepon.
- Data Transaksi & Pembayaran.
- Data Kesehatan.
- Data Teknis seperti IP Address, MAC Address, durasi kunjungan/sesi,
dan informasi perangkat lainnya.
- Data Lokasi.
MNC Life juga mengumpulkan informasi mengenai transaksi Nasabah, termasuk
penggunaan produk dan layanan yang ditawarkan.
3. Pengumpulan Informasi Pribadi Anak
Khusus untuk pengguna di bawah usia 18 tahun, pengumpulan data pribadi
dilakukan dengan persetujuan eksplisit dari orang tua atau wali. Data yang dikumpulkan adalah
minimal dan hanya untuk tujuan yang jelas dan sah.
4. Tujuan Penggunaan Informasi
Informasi Nasabah digunakan untuk mengidentifikasi penggunaan layanan,
memproses transaksi, dan memproses klaim. Informasi yang dianggap berguna juga dikirimkan, termasuk
informasi layanan dan perubahan terhadap ketentuan, syarat, serta kebijakan. Layanan pelanggan
disediakan dan ditingkatkan melalui komunikasi email, pesan singkat, atau fitur serupa. Informasi
pemasaran dan penawaran produk dari MNC Life atau mitra kerja sama juga dikirimkan, begitu pun
dengan survei kepada pengguna. Operasional bisnis dijalankan dengan analisis data, audit,
pengembangan produk baru, serta untuk peningkatan layanan. Identifikasi tren penggunaan dan
penentuan efektivitas kampanye promosi juga dilakukan. MNC Life bertanggung jawab untuk investigasi,
pencegahan, dan deteksi aktivitas ilegal sesuai dengan hukum yang berlaku di Indonesia.
5. Pengungkapan Informasi Pribadi kepada Pihak Ketiga
Informasi pribadi tidak akan diungkapkan, dibagikan, atau diberikan akses
kepada pihak ketiga tanpa persetujuan pengguna, kecuali untuk:
- • Memenuhi kewajiban hukum atau permintaan resmi pemerintah sesuai
dengan peraturan yang berlaku.
- Menegakkan ketentuan layanan, termasuk penyelidikan potensi
pelanggaran.
- Melindungi hak, privasi, keselamatan, atau properti MNC Life dan
penggunanya.
- Kerjasama dengan mitra atau penyedia layanan untuk operasional
bisnis.
- Analisis statistik, verifikasi, atau manajemen risiko.
6. Transfer Data
Langkah-langkah yang diperlukan secara wajar diambil untuk memastikan
bahwa data diperlakukan dengan aman dan sesuai dengan Kebijakan Privasi ini. Tidak ada transfer data
pribadi yang akan dilakukan ke organisasi atau negara lain tanpa kontrol yang memadai termasuk
keamanan data.
7. Perlindungan Informasi Pribadi
Langkah-langkah keamanan yang sesuai diambil untuk melindungi data dari
akses, penggunaan, atau pengungkapan yang tidak sah. Ini termasuk penggunaan teknologi dan kebijakan
keamanan untuk melindungi data yang disimpan di sistem MNC Life.
8. Akses dan Pengendalian Data Pribadi
Pengguna memiliki hak untuk mengakses, memperbarui, atau menghapus data
pribadi yang disimpan. Persetujuan terhadap penggunaan data untuk tujuan tertentu juga dapat
ditarik. Hubungi Customer Care di nomor 1500 899 ext 1 atau email ke customer@mnclife.com untuk
melakukan ini.
9. Kebijakan Retensi
Data pribadi akan dipertahankan untuk periode yang diperlukan guna
memenuhi tujuan yang diatur dalam Kebijakan Privasi ini dan sesuai dengan peraturan yang berlaku.
10. Perubahan Terhadap Kebijakan Privasi ini
Kebijakan Privasi ini dapat ditinjau ulang dan diperbarui dari waktu ke
waktu untuk memastikan konsistensi dengan perkembangan masa depan dan/atau perubahan persyaratan
peraturan atau hukum. Pemberitahuan perubahan akan dipublikasikan pada situs web atau dikirim ke
alamat email yang terdaftar.
11. Pertanyaan dan Usulan
Apabila terdapat pertanyaan dan usulan tentang Kebijakan Privasi, silakan
hubungi layanan Customer Care ke nomor 1500 899 ext 1 atau email ke customer@mnclife.com